Mitra Babinsa.Com, Blora – Danramil 03/Banjarejo Kodim 0721/Blora Kapten Inf Subeno dalam setiap kesempatan selalu menekankan kepada para Babinsa di jajarannya untuk lebih aktif memonitor perkembangan situasi wilayah di desa binaan masing masing Babinsa, mengingat pelaksanaan pilkades serentak sudah sangat dekat.
Perintah tersebut segera direspon oleh semua Babinsa jajaran koramil 03 Banjarejo, seperti salah satunya adalah Serma Agus Andrianto Babinsa Desa Kebonrejo bersama Bhabinkamtibmas Brigadir Eki Ariyanto sebagai mitra kerjanya dia lebih intensif melaksanakan sambang di desa wilayah binaan salah satu diantaranya dengan menyambangi Kantor Kepala Desa Kebonrejo, Kecamatan Banjarejo, Kabupaten Blora. Sabtu pagi (20/07).
Dalam kesempatan sambang tersebut dihadapan Kades Kebonrejo Sumadi dan perangkat desa serta para tokoh masyarakat Serma Agus menuturkan, kegiatan sambang ini untuk mengetahui secara langsung situasi di wilayah menjelang pemilihan kepala desa. “Selain untuk mengetahui secara langsung perkembangan situasi yang ada di wilayah, kegiatan ini juga untuk memberikan pesan pesan kamtibmas jelang pemilihan kepala desa,” dan hal ini nantinya akan lebih kami intensifkan.
Lebih lanjut Babinsa menghimbau kepada kepala desa dan perangkat desa juga para tokoh masyarakat selaku yang dituakan oleh masyarakat supaya ikut berpartisipasi menjaga dan menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Melalui Kades, perangkat desa, serta para tokoh masyarakat "Saya menghimbau kepada masyarakat supaya tidak mudah terpengaruh atau terprovokasi dengan hal hal yang bisa mengganggu situasi kamtibmas. “Di saat seperti ini biasanya akan marak berita atau isu yang bersifat provokatif yang beredar di kalangan masyarakat, untuk itu masyarakat harus lebih dewasa dalam menyikapinya serta tidak mudah terpecah belah oleh berita ataupun isu yang tidak bertanggung jawab tersebut .
Dengan demikian pilkades serentak nantinya kita harapkan dapat berjalan dengan aman dan nyaman tidak ada gejolak di tengah masyarakat yang dapat mengganggu situasi kamtibmas. (rzq03)
0 Komentar