About Me

bank

Hari Jadi Kabupaten Blora ke-270, Dandim Blora Hadiri Zikir dan Haul Akbar Blora 2019


BLORA, Mitrababinsa.Com - Dandim 0721/Blora Letkol Inf Ali Mahmudi, SE., menghadiri Zikir dan Haul Akbar Blora 2019 dalam rangka peringatan Hari Jadi Kabupaten Blora ke-270. Acara berlangsung di Alun-Alun Blora, Minggu (8/12/2019).
Bupati Blora, Jawa Tengah, H. Djoko Nugroho mengajak umat Islam untuk mendukung program pemerintah pusat dan menjaga persatuan kesatuan dengan mengambil peran yang baik bagi agama, bangsa dan negara.
Hal itu disampaikan Bupati Blora saat memberi sambutan pada Majelis Zikir dan Haul Akbar Blora 2019 dalam rangka peringatan Hari Jadi Kabupaten Blora ke-270. Acara berlangsung dengan dihadiri ribuan umat muslim.
 “Majelis ini dilaksanakan karena kita bersyukur, berdoa kepada leluhur dan orang tua. Kita berdoa bersama semoga tentram, damai dan bahagia serta barokah. Sebab orang yang bahagia itu biasanya sukses dalam bekerja,” kata Bupati Blora.
Demikian juga, kata Bupati Blora, pata tahun 2019 ini kabupaten Blora memperigati Hari Jadi ke-270 sehingga melalui doa bersama situasi Blora makin damai dan tentram.
Tema peringatan Hari Jadi Kabupaten Blora ke-270, kata Bupati, dinilai cukup berat jika tidak didukung oleh semua lapisan masyarakat. Adapun tema yang diangkat adalah Blora The Spirit Of Indonesia.
“Spirit yang dimaksud adalah memberi dukungan kepada pemerintah pusat. Saya minta umat Islam mengambil peran yang baik dalam persatuan dan kesatuan,” jelasnya.
Umat Islam, kata Bupati, diminta tidak mudah terpancing dengan adanya informasi yang salah.
“Umat Islam jangan mau diadu domba. Jangan mudah menerima informasi yang salah,” tegasnya.
Bupati juga menyampaikan di hadapan ribuan umat muslim, bahwa tahapan Pilkada sudah dimulai, dan Kabupaten Blora akan menggelar Pilkada pada Rabu, 23 September 2020.
“Mari sukseskan Pilkada dengan baik,” katanya.
Berkaitan dengan acara, menurut Bupati, diminta agar didengarkan ilmu dan teori yang disampaikan oleh Habib Thohir bin Abdullah Al-Kaf dari Tegal dan Ketua Pusat jamaah Al-Khidmah Joko Suyono.
“Setelah majelis zikir ini, nanti malam di lapangan Kridosono ada acara Sinau Bareng Cak Nun bersama Kiai Kanjeng, silahkan hadir,” ujarnya.
Sementara itu Ketua Pusat jamaah Al-Khidmah Joko Suyono mewakili Ormas Islam dalam sambutannya antara lain menyampaikan dengan hadirnya bersama di majelis doa ini semoga mendapatkan berkah Allah.
“Melalui majelis ini, kita diajak kumpul, diajak istiqomah berzikir bersama,” katanya.
Selain itu dalam majelis ini juga mempererat silaturahmi, bertemu dengan Habib dan Kiai agar terbimbing.
“Hari ini, acara yang sama juga dilaksankan di Provinsi Sulawesi Selatan tepatnya di Makasar. Kemudian juga di Semarang. Sering-sering berkumpul dalam mejelis ini akan mendekatkan diri kepada Allah dan mendapatkan pengampunan,” ujarnya.
Sepertin diketahui, ribuan umat muslim berbagai daerah dari dalam dan luar Kabupaten Blora mengikuti Majelis Zikir dan Haul Akbar Blora 2019. Dengan mengenakan pakaian muslim berdominasi warna putih, para peserta duduk dengan rapi dibawah tenda yang dipasang berjajar luas di Alun-alun Blora. Peserta zikir akbar dipisah antara shof pria dan perempuan.
Sementara di seputar Alun-Alun dan jalan raya di sekelilingnya, penuh dengan warga dan pedagang mainan, minuman dan makanan dengan penjagaan dari petugas Sat Pol PP, Banser dan Polres Blora.
Acara diawali dengan kegiatan istighosah, membaca surat Yasin, manakib dan tahlil bersama. Lantunan ayat suci dari ribuan jamaah membuat suasana makin relegius.
Bupati Blora H.Djoko Nugroho beserta Wakil Bupati H. Arief Rohman mengikuti zikir dengan khusu didampingi Forkopimda Blora, Forkopimca, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, Anggota DPRD, sesepuh dan tokoh ulama muslim.
Sebagai acara inti disampaikan mauidhoh hasanah (nasehat yang baik) oleh Habib Thohir bin Abdullah Al-Kaf dari Tegal. (Tim)

Posting Komentar

0 Komentar