About Me

bank

Maknai Hari Juang TNI AD, Koramil 05/Cepu Gelar Karya Bakti


BLORAMitrababinsa.Com - Koramil 0721/05 Cepu Kodim 0721/Blora menggelar kegiatan karya bakti dengan membersihkan Taman Makam Pahlawan (TMP) Nusa Bakti yang terletak di di RT 4 Rw 8 Kelurahan Cepu Kabupaten Blora, Selasa (10/12/2019) pagi.
Kegiatan ini digelar dalam rangka Hari Juang TNI AD tahun 2019 dengan mengangkat tema “TNI AD Adalah Kita”.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 0721/05 Cepu Kapten Inf Surana, dengan melibatkan seluruh Instansi yang ada di Cepu diantaranya Personil Koramil 05/Cepu, Polsek Cepu, Satpol PP, Ormas, Pramuka dan masyarakat.
Dalam kesempatan itu Kapten Inf Surana mengatakan bahwa kegiatan yang digelar itu merupakan salah satu kegiatan dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD tahun 2019.
“Terima Kasih kepada semua perwakilan dari Instansi dan masyarakat yang sudah hadir dan ikut mensukseskan kegiatan pembersihan Taman Makam Pahlawan (TMP) Nusa Bakti, ini merupakan salah satu bentuk penghargaan sebagai generasi penerus bangsa untuk senantiasa menghargai jasa para pahlawan yang telah mendahului kita, merekalah yang dulu berjuang hingga mempertaruhkan nyawa demi kemerdekaan Bangsa Indonesia,” ungkapnya. (Tim)

Posting Komentar

0 Komentar