BLORA, Mitrababinsa.Com – Babinsa Desa Pelem, Koramil 01/Blora Kota, Kodim 0721/Blora, Sertu Sukimin melaksanakan pendampingan pelatihan menjahit di wilayah binaan, Kamis (30/01/2020).
Sertu Sukimin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergitas antara Babinsa dan Pemerintah Desa Pelem dalam rangka ikut serta mendorong meningkatnya ekonomi kerakyatan.
" Menjahit merupakan salah satu keterampilan yang perlu dimiliki para ibu-ibu rumah tangga. Selain bermanfaat pada diri sendiri keterampilan menjahit juga bisa menambah penghasilan keluarga dan menciptakan lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat, sehingga melalui keterampilan menjahit diharapkan dapat memberikan pengetahuan keterampilan dan menciptakan sumberdaya manusia yang berkualitas dan pada gilirannya akan membantu pemerintah dalam mengembangkan sektor industri kecil dan mengurangi angka pengangguran Serta memberikan nilai tambah bagi masyarakat itu sendiri " ungkapnya.
Sedangkan Kades Pelem, Kusno mengapresiasi Babinsa yang selalu hadir setiap kegiatan di Desanya, hal ini menandakan bahwa sinergitas selama ini terbina dengan baik.
" Terima kasih untuk Pak Babinsa yang selalu hadir dalam kegiatan Desa, ini merupakan program pelatihan menjahit untuk melatih keterampilan ibu - ibu yang di dampingi langsung oleh Ketua TP PKK Desa Pelem dan Instruktur dari BLK Kabupaten Blora, " Tuturnya.
Instruktur Pelatihan menjahit Nurul mengatakan, Peserta kursus dari program ini adalah para ibu-ibu, setelah mengikuti program ini warga diharapkan mampu memperoleh ketrampilan dalam menjahit dan mampu untuk mengembangkan usaha, sehingga taraf ekonominya terbantu.
Sementara itu Ketua TP.PKK Desa Pelem, Ibu Kusno menjelaskan, dengan adanya kegiatan menjahit di Desa Pelem ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan menciptakan lapangan pekerjaan dan mengembangkan sektor industri kecil bagi para ibu-ibu rumah tangga.
“Adanya pelatihan menjahit ini juga semoga nantinya para ibu-ibu rumah tangga dapat membuka usaha sendiri di bidang jahit menjahit,” Pungkasnya. (Tim)
0 Komentar