Mitrababinsa.Com, BLORA - Komando Rayon Militer 01/Blora meningkatkan pengamanan dalam situasi tahun baru 2021 melalui patroli gabungan dengan Polsek Blora. Sabtu (02/01/2021)
Patroli di sejumlah tempat - tempat yang sering di gunakan tongkrongan para pemuda yang berada di wilayah Blora kota, kegiatan seperti ini rutin di laksanakan baik siang maupun malam hari, guna memastikan dalam situasi tahun baru tetap aman dan kondusif.
Wakapolsek Iptu H. Ashari mengatakan,"selain patroli di jalan raya personil juga disebar untuk memonitoring situasi di tempat tempat yang sering di jadikan berkumpulnya masa.
“Pengamanan tidak hanya fokus di satu tempat, tetapi pusat keramaian juga tidak luput dari sasaran patroli kami, semoga tahun baru ini situasi tetap kondusif dan Kami akan berusaha terus meningkatkan keamanan,” tegasnya.
Danramil 01/Blora Kapten Inf Darmanto melalui Peltu Sunarto mengatakan," bahwa TNI-Polri akan terus bersinergi dan merapatkan barisan melaksanakan patroli gabungan untuk menjaga situasi kamtibmas di tahun baru 2021. (pen01)
0 Komentar