Mitrababinsa.Com, BLORA - Sebagai bentuk kepedulian terhadap fasilitas tempat ibadah menjelang bulan puasa anggota pos koramil 02/Jepon bersama polsek bogorejo,Satpol pp kec Bogorejo dan warga melaksanakan karya bakti di Masjid An Nur dukuh Donjangan Desa Bogorejo, Kec.Bogorejo, Kab Blora. Senin (12/04/2021)
Diungkapkan Komandan Pos Peltu Ahib disela-sela kegiatan operasi yustisi penegakan protokol kesehatan anggota Pos dan masyarakat, melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan masjid dan halaman masjid untuk persiapan sholat terawih
“Semangat dan kebersamaan masyarakat bersama personel Pos mulai pembersihan di sekeliling masjid dari pagi hingga selesai sangat luar biasa,” ujar Peltu Ahib
Ditempat terpisah, Danramil 02/Jepon Kapten Inf Surana menyampaikan sangat mengapresiasi kebersamaan Anggotanya dan masyarakat dalam kegiatan karya bakti yang di gelar menyambut bulan puasa 2021 tersebut.
“Ini bagian dari wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat secara bersama-sama bahu membahu bergotong royong untuk kepentingan bersama,” terang Danramil
Kapten Surana juga telah memerintahkan kepada seluruh anggotanya untuk secara rutin melaksanakan komukasi sosial dengan warga binaan sehingga mengetahui secara pasti kondisi yang dihadapi warga dan minimal solusi yang bisa ditawarkan.
“Semoga kebersamaan seperti ini bisa kita jaga dan ditingkatkan lagi dalam berbagai kesempatan dan kegiatan teritorial sehingga kedepan slogan TNI kuat bersama rakyat benar adanya,” tutupnya.
Pak Rohmat selaku takmir masjid An Nur mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak TNI dari Pos Bogorejo. “Dengan kepeduliannya personel Pos ini kita sangat terbantu, sehingga pembersihan di masjid An Nur menjelang sholat terawih cepat selesai,” ucapnya. (pen02)
0 Komentar