Blora - Jelang upacara penutupan kegiatan TMMD Sengkuyung tahap III tahun 2023 Kodim 0721/Blora, anggota Satgas TMMD dipimpin Bati Tuud Koramil 12/Ngawen Peltu Suhartono mempersiapkan tempat upacara dengan membersihkan lapangan, memasang banner dan umbul-umbul di Lapangan dukuh Kemloko, Desa Sambonganyar, Kecamatan Ngawen, Senin (16/10/23).
Kegiatan tersebut juga dihadiri Danramil, anggota Satgas TMMD, Perangkat Desa beserta warga masyarakat Desa Sambonganyar.
Menurut Peltu Suhartono, pemasangan banner dan umbul-umbul diatur jaraknya agar bagus di sepanjang jalan lapangan upacara.
“Untuk pemasangan banner hari ini kita pasang di lokasi fisik TMMD Sengkuyung III, untuk banner penutupan TMMD akan kita pasang belakangan mengingat saat ini masih dalam proses cetak, ” terang Bati Tuud.
Kepada Pendim, Danramil 12/Ngawen Kapten Inf Suahmad kembali menegaskan bahwa untuk upacara penutupan TMMD yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 Oktober 2023 harus maksimal mengingat upacara ini akan dihadiri Forkopimda Kabupaten Blora.
Selain itu juga untuk memberikan kesan yang bagus terhadap warga bahwa melalui program TMMD di desa ini, harapannya akan memunculkan program-program lainnya untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Desa Sambonganyar ini, ” Pungkasnya.
0 Komentar