Mitrababinsa.Com, BLORA – Sertu Suparji, Babinsa dari Koramil 11/Jati, menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan dengan terlibat langsung dalam pendampingan panen padi di Dukuh Dawung, Desa Tobo, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora, pada Selasa (25/3/2025). Panen tersebut merupakan hasil kerja keras Bapak Hartono, seorang petani setempat, yang sejak awal mendapat pendampingan dari Babinsa.
Tak hanya membantu saat panen, Sertu Suparji juga aktif mendampingi petani sejak tahap awal pertanian, mulai dari penyemaian bibit, pengolahan lahan, pemupukan, hingga perawatan tanaman. Upaya ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat serta dukungan bagi kemajuan petani di desa binaannya.
"Saya merasa perlu turun langsung ke sawah untuk membantu para petani dalam panen padi. Ini adalah bagian dari tanggung jawab saya dalam mendukung ketahanan pangan serta memberikan motivasi agar petani lebih bersemangat dalam mengelola lahan pertanian," ujar Sertu Suparji.
Keikutsertaan Babinsa dalam proses pertanian diharapkan dapat memberikan dampak positif, tidak hanya dalam peningkatan produksi padi, tetapi juga dalam kesejahteraan petani dan masyarakat setempat secara keseluruhan. (pw)
0 Komentar