About Me

bank

Babinsa Koramil 12/Ngawen dan Warga Kerja Bakti Perbaikan Akses Jalan


Mitrababinsa.Com, BLORA – Babinsa Koramil 12/Ngawen, Serka Juriyanto, bersama warga Desa Gotputuk, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora, melaksanakan kegiatan kerja bakti dengan melakukan penimbunan jalan rusak pada Rabu (16/4/2025).

Penimbunan dilakukan menggunakan material batu pedel guna memperbaiki kondisi jalan yang rusak dan membahayakan keselamatan para pengguna. Jalan tersebut merupakan akses penting bagi warga setempat, sehingga perbaikannya menjadi prioritas bersama.

Serka Juriyanto, di sela kegiatan, menyampaikan bahwa kerja bakti ini merupakan wujud kepedulian dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat.

"Hari ini kami bersama warga bergotong royong menimbun dan memperbaiki badan jalan. Harapannya, jalan ini dapat kembali aman dan nyaman untuk dilalui warga," ujarnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa karya bakti ini merupakan bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.

"Kegiatan seperti ini tidak hanya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tetapi juga membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi warga, khususnya dalam hal akses transportasi," pungkasnya. (pw)

Posting Komentar

0 Komentar