About Me

bank

Jalin Silaturahmi Pasca Lebaran, Kodim 0721/Blora Gelar Halal Bihalal


Mitranbabinsa.Com, BLORA – Usai libur Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H, keluarga besar Kodim 0721/Blora menggelar acara halal bihalal di Lapangan Makodim, Jalan Pemuda No. 44 Blora, Selasa (8/4/2025).

Acara yang berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan ini menjadi momen penting untuk mempererat silaturahmi, memperkuat kekompakan, sekaligus ajang saling memaafkan pasca bulan suci Ramadhan.

Komandan Kodim 0721/Blora, Letkol Czi Yuli Hartanto, S.E., dalam sambutannya menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh prajurit, PNS serta Persit KCK Cabang XLII di lingkungan Kodim.

“Melalui kegiatan halal bihalal ini, saya berharap hubungan silaturahmi antara pimpinan dan anggota semakin erat. Semangat kebersamaan yang sudah terjalin selama ini perlu terus dipupuk untuk menunjang kinerja yang semakin baik, baik di staf maupun di jajaran Koramil,” ujar Dandim.

Suasana terlihat hangat dan penuh kekeluargaan. Setelah sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan berjabat tangan satu per satu, diiringi senyum dan canda ringan di antara anggota. Beberapa tumpeng dan hidangan khas Lebaran turut disajikan, menambah semarak acara.

Salah satu anggota, Serka Andi Santoso dari Koramil Tunjungan, mengaku senang bisa mengikuti kegiatan tersebut. “Momen seperti ini penting untuk mempererat rasa kekeluargaan. Kami bisa saling menyapa, bersilaturahmi, dan memperbarui semangat untuk menjalankan tugas ke depan,” ujarnya.

Halal bihalal ini sekaligus menjadi pengingat bahwa kekuatan satuan tidak hanya berasal dari kedisiplinan dan strategi, tetapi juga dari hubungan yang harmonis dan solid antar anggota. (pw)

Posting Komentar

0 Komentar