Mitrababinsa.Com, BLORA – Apel pagi merupakan rutinitas penting yang wajib diikuti oleh seluruh personel Kodim 0721/Blora, baik dari kalangan militer maupun Pegawai Negeri Sipil (PNS). Selain sebagai wadah untuk menerima arahan pimpinan, kegiatan ini juga menjadi sarana membangun disiplin, tanggung jawab, dan semangat kebersamaan dalam menjalankan tugas.
Pada Senin (14/4/2025), Kasdim 0721/Blora Mayor Inf Bani memimpin langsung apel pagi yang dilaksanakan di lapangan Makodim, Jl. Pemuda No. 44, Blora. Dalam arahannya, ia mengajak seluruh peserta apel untuk senantiasa bersyukur atas kesehatan dan kesempatan yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa, sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik.
"Terkait situasi wilayah saat ini, Alhamdulillah kondisi Kabupaten Blora masih aman dan kondusif. Hal ini harus kita jaga dan tingkatkan bersama. Tetap waspada, dan jalin komunikasi sosial yang baik dengan masyarakat di wilayah binaan," tegas Mayor Bani.
Lebih lanjut, Kasdim juga menekankan pentingnya menjaga kekompakan, disiplin, dan profesionalisme dalam menjalankan tugas sesuai fungsi dan tanggung jawab masing-masing. Ia mengingatkan agar seluruh personel menjauhi segala bentuk pelanggaran dan selalu memprioritaskan setiap perintah pimpinan.
"Saya ucapkan terima kasih atas kerja sama dan kekompakan yang telah terjalin selama ini. Mari kita jaga kesehatan diri dan keluarga, serta tetap semangat, disiplin, dan ikhlas dalam setiap pelaksanaan tugas," pesannya.
Sebagai penutup kegiatan, seluruh peserta apel mengikuti nonton bersama di layar hp masing-masing tayangan dari channel YouTube TNI AD berjudul "TNI AD Evakuasi Korban Banjir di Manado". Kegiatan ini sekaligus menjadi bentuk dukungan dengan memberikan like, subscribe, serta komentar positif terhadap konten tersebut. (pw)
0 Komentar